Cari Blog Ini

Kamis, 04 April 2013

Dunia yang Menakjubkan [Arashi - Subarashiki Sekai Indonesia Translation]

[Seneng ada yang request terjemahan lagu Arashi >_<]
Lagu ini, aslinya sudah lama ku terjemahkan. Tapi seperti biasanya, kertas isi terjemahannya hilang entah kemana. Atau mungkin nyelip entah dimana tapi aku malas buat mencari, jadinya ku nulis ulang saja.
Kalau ku bilang, ini lagu ini salah satu lagu bersejarah dalam perjalanan karir Arashi, karena lagu ini menandakan ‘puncak dark period’-nya Arashi. Weh.. Seram, ya kelihatannya. Bagi yang tahu Arashi mungkin pernah tau bahwa mereka memang sempat juga mengalami fase-fase gelap, penjualan single dan album tidak memuaskan, tempat konser diambil KAT-TUN, de el el lah pokoknya. Dan lagu ini juga merupakan salah satu yang berada di periode ini.
Subarashiki Sekai, lagu ini kalo ku bilang merupakan ‘main track’ dari album One. Percaya gak kalo dibilang kalo lagu ini ada PV-nya? Tapi serius deh, kalo kalian coba googling ampe ke ujung Jepang, gak bakal ketemu PVnya. Kenapa? Karena PV lagu ini memang tidak pernah dirilis.
Disinilah ‘dark period’nya kalo ku bilang. Member Arashi sendiri sudah syuting PV ini, undah sempat tayang juga previewnya diTV, namun ternyata PV-nya tidak dimasukkan ke dalam album, dengan tujuan untuk menekan harga jual kaset. Ku sempat baca kalo pihak manajemen sempat memberi alasan yang kira-kira kayak begini, “Toh albumnya gak bakal laku-laku amat, kok.” Miris, ya…
Ku sendiri hanya sempat ngeliat preview nya saja. Yang mau bisa didonlot disini. Padahal kalo ku bilang, PV-nya lumayan. Kenapa? Karena di PV itulah ku pertama ngeliat Arashi yang benar-benar nyanyi dikerubungi orang. Selama ini kan mereka selalu syuting PV distudio berlima (kecuali untuk PV periode awal mereka macam Kotoba Yori Taisetsu na Mono). Ah, pokoknya sayang banget dah nih PV gak dirilis. Tapi sudahlah. Setidaknya hal itu bisa menambah warna dalam perjalanan karir mereka, bukan?
Lirik lagu ini ku rasa, benar-benar berisi tentang kecemasan, kekhawatiran menghadapi masa depan. Menghadapi karir mereka mungkin, yang nampak stag, gak ada kemajuan, namun mereka tak berhenti untuk terus bermimpi. Dibagian reff-nya Sho, ku ngerasa banget feelingnya. “Ingin ku katakan sesuatu pada semua teman dekatku, Ku masih di tengah perjalanan, Segalanya akan baik-baik saja” Rasanya seperti ada beberapa pihak, baik teman maupun keluarga yang mencemaskan nasib mereka di dunia entertainment yang masih tak pasti. Namun disini Sho menegaskan, segalanya akan baik-baik saja, tak usah cemas. Karena aku punya empat orang sahabat yang akan senantiasa ada disisiku. So deep… >_<
Terlepas dari hal tersebut, lagu ini kalo bagiku juga memberi energy positif. Tak peduli apapun yang kau alami, tetaplah berkata “Arigatou, subarashiki sekai”. Jujur, ini adalah frase yang sering banget ku ucapkan. Kalo lagi senang, selain bilang hamdalah, pasti ingat ama kata-kata ini. Ya, dunia ini indah, teruslah berfikir positif, dan kau akan merasakan kemegahannya.
Kemarin baca buku, terus nemu kalimat, “One of the most beautiful things that I have ever seen is….” Ku duduk sambil menatap langit, mencoba mengira-ngira apa kira-kira jawaban yang cocok untuk menyambung kalimat itu. “The evening sky…” gumanku. Hm… bukan. “Sunset in my hometown?” It can be. Sampai tiba-tiba mulutku tanpa sadar mulai menggumamkan lagu ini, dan segera ku temukan jawabannya. Ya, one of the most beautiful things that I have ever seen is this beautiful world.
Arigatou, subarashiki sekai. :)



Dunia yang Menakjubkan
Translated by: Uswatun Hasanah Ast

Yeah, mulailah
Ayo, nyanyikan satu lagu kecil

Ini satu lagu kecil, lagu mungil
Sekarang, tangan ini terangkat tinggi dan lebih tinggi
Suara lembutku yang percaya pada persahabatan ini
Ku harap akan menggapaimu yang jauh, begitu jauh

Ku mencari sesuatu di langit
Yang diwarnai dengan warna desahan nafasku
Ku tak bisa melewati masa depan penuh kecemasan
Dan bayangan yang memanjang mulai sini

Dipenghujung banyaknya malam, kita memiliki saat-saat ini
Air mataku ada untuk mendoakan
Agar besok kau tetap menjadi dirimu sendiri

Menaiki kereta terakhir
Ku berlari menembus stasiun yang suram itu
Tidak begitu jauh dari kotamu
Kita menangis dan tertawa, namun tetap memimpikan hari esok
Terima kasih, dunia yang menakjubkan

Helo, helo, dunia baruku
Helo, helo, nyanyikan satu lagu kecil

Kita telah berjalan sejauh ini
Dan pada hari-hari menyenangkan, kita bertanya alasannya “Mengapa?”
Ku percaya bahwa mimpi ada dibalik mentari pagi
Setelah hari-hari dengan warna memudar ini berlalu

Suatu hari nanti, kau akan ada disisiku
Hingga hari itu tiba, kan ku tunggu tanpa sabar
Ku tutup mataku demi memberkati hari esok

Menaiki kereta penuh sesak
Ku kehilangan perasaan berharga
Sekarang, aku masih punya waktu
Kita menangis dan tertawa, namun tetap memimpikan hari esok
Mulai kini lah, dunia yang menakjubkan

Lampu jalanan membuat bayangan hitam
Menerangi jalan yang belum penah ditapaki
Jika ku bersamamu
Matahari akan kembali muncul di balik langit abu-abu
Ingin ku katakan sesuatu pada semua teman dekatku
Ku masih di tengah perjalanan
Segalanya akan baik-baik saja
Ku kan mengecat ulang warna “masa depan yang dekat”

Menaiki kereta terakhir
Ku berlari menembus stasiun yang suram
Tidak begitu jauh dari kotamu
Kita menangis dan tertawa, namun tetap memimpikan hari esok
Terima kasih, dunia yang menakjubkan

Menaiki kereta penuh sesak
Ku kehilangan perasaan berharga
Sekarang, aku masih punya waktu
Kita menangis dan tertawa, namun tetap memimpikan hari esok
Mulai kini lah, dunia yang menakjubkan

Ini satu lagu kecil, lagu mungil
Sekarang, tangan ini terangkat tinggi dan lebih tinggi
Suara lembutku yang percaya pada persahabatan ini
Ku harap akan menggapaimu yang jauh, begitu jauh

DOWNLOAD MP3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar